Palangka Raya – Kepedulian terhadap kesehatan masyarakat kembali ditunjukkan oleh Satuan Brimob Polda Kalimantan Tengah melalui kegiatan pengobatan gratis dalam rangka Bakti Kesehatan yang digelar di Kelurahan Marang, Jalan Tjilik Riwut Km. 23, Kota Palangka Raya. Selasa (4/11/2025)pagi.
Sejak pagi, warga tampak antusias mendatangi lokasi kegiatan untuk memeriksakan kondisi kesehatan mereka. Tim Kesehatan Lapangan (Keslap) Satbrimob Polda Kalteng memberikan berbagai layanan pemeriksaan, seperti pengecekan tekanan darah, kadar gula, ,konsultasi kesehatan umum, dan pengobatan gratis bagi warga yang sakit.Suasana keakraban terasa ketika para personel Brimob dan Bhayangkari berbaur dengan masyarakat, membantu dengan penuh senyum dan kehangatan.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Dansatbrimob Polda Kalteng Kombes Pol. Irwan Jaya, S.I.K., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Satbrimob Ny. Endang Irwan Jaya, serta para pejabat utama Satbrimob dan anggota Bhayangkari lainnya. Mereka meninjau langsung jalannya kegiatan dan menyapa masyarakat yang sedang mengikuti pengobatan gratis.
Dalam kesempatan tersebut, Kombes Pol. Irwan Jaya menyampaikan apresiasinya atas antusiasme masyarakat serta menegaskan komitmen Brimob untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan.
“Kesehatan merupakan hal yang sangat penting. Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin membantu masyarakat untuk lebih peduli terhadap kondisi kesehatannya. Brimob bukan hanya hadir ketika ada gangguan keamanan, tetapi juga ketika masyarakat membutuhkan bantuan kemanusiaan,” ujar Kombes Pol. Irwan Jaya.
Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan di berbagai wilayah Kalimantan Tengah, sebagai bentuk nyata kepedulian Brimob terhadap kesejahteraan masyarakat.
Warga Marang menyambut positif kegiatan tersebut dan merasa terbantu dengan pelayanan kesehatan yang diberikan secara cuma-cuma. Suasana penuh kebersamaan dan kehangatan menutup kegiatan yang sarat makna kemanusiaan ini.





